Saturday, October 13, 2012

Gaji Guru Honorer S1

Tidak kusangka ternyata gaji guru honorer di sekolahku tidak seberapa. Mungkin masih lebih banyak gaji kuli bangunan dari pada jadi guru honorer. Rp 234.000/bulan dengan 18 jam mengajar per minggu, itu adalah nominal gaji yang aku terima saat pertama kali gajian, dan masih dipotong Rp 10.000 buat tabungan katanya. 

Tapi, saya masih bersyukur karena biaya makan siang sudah ditanggung sekolah. Mungkin masih banyak guru honorer yang menerima gaji lebih sedikit dibanding saya, atau malah mungkin sudah banyak yang menerima gaji guru honorer di atas gaji yang saya terima.

Mau sampai kapan guru honorer terima gaji segitu? menunggu sampai diangkat PNS? entah kapan diangkatnya... saya juga gak tahu... 

Yang aku pikirkan Sarjana S1 digaji segitu... sia-sia deh hasil kuliah, kasihan juga orang tua yang mendambakan anaknya jadi guru. Hingga direla-relain kerja banting tulang, utang sana utang sini demi mengkuliahkan anaknya. dan setelah jadi guru ternyata gaji guru tidak cukup untuk melunasi utang-utang yang dulu pernah dipinjem untuk biaya kuliah. (menyedihkan sekali) 

Kalau kupikir-pikir mendingan aku belajar sendiri baca buku di rumah. Ngapain juga kuliah bayar mahal tapi setelah lulus gak dianggap sebagai orang lulusan kuliah percuma juga tuh dapat gelar buat embel-embel biar nama tambah panjang doang. Toh cari ilmu gak harus kuliah juga kan? 

No comments:

Post a Comment